Makanan Burung Paling Baik
Makanan burung paling baik. Bagi kamu yang hobi memelihara burung di rumah, tentu harus memperhatikan asupan makannya. Untuk menjaga kesehatan burung peliharaan, kamu harus mengetahui berbagai jenis pakan burung yang memiliki kandungan gizi di dalamnya. Jenis makanan burung banyak macamnya untuk memenuhi nutrisi peliharaan Anda. Memelihara burung merupakan suatu hobi tersendiri bagi pecinta jenis hewan yang memiliki suara khas tersebut.
Banyak di antara pemilik berbagai jenis burung lantas merasa kebingungan untuk menentukan asupan nutrisi yang tepat bagi burung kesayangan. Sebab, memberikan asupan nutrisi yang sembarangan juga akan berpengaruh secara langsung terhadap pertumbuhan dan perkembangannya.
Umumnya, burung gemar memakan biji-bijian. Namun, tentu bukan sembarang biji-bijian yang bisa kamu berikan kepada burung. Kamu juga harus memperhatikan pakah biji-bijian tersebut baik untuk pertumbuhan burung kamu atau tidak. Beragam jenis pakan pun kini bisa kamu temukan di toko luring atau toko daring seperti e-commerce. Namun, sebelum kamu pergi ke toko, sebaiknya kamu terlebih dulu mengenal beragam jenis pakan burung agar tidak salah beli.
Jenis Pakan Burung Terbaik
1. Ulat Hongkong
Jenis makanan burung yang pertama adalah ulat hongkong. Jenis pakan yang satu ini merupakan asupan paling populer. Sebab, ulat hongkong merupakan pakan yang dijual dengan harga yang cukup terjangkau.
Kendati demikian, manfaatnya bagi perkembangan burung pun tak bisa diremehkan. Kandungan protein yang tinggi serta asam lemak omega-3 pada ulat hongkong membuatnya menjadi asupan tepat untuk berbagai jenis burung, terlebih jenis burung yang memiliki suara berkicau.
2. Telur Semut
Jenis makanan burung terbaik berikutnya adalah telur semut atau yang kerap disebut sebagai kroto. Telur semut merupakan jenis pakan yang baik bagi burung lantaran berbagai kandungan di dalamnya.
Beberapa nutrisi tersbeut antara lain yakni tinggi vitamin, rendah lemak, hingga kadar protein yang tinggi. Hingga saat ini, telur semut pun menjadi sebuah bisnis yang juga tak bisa diremehkan. Hal ini lantaran telur semut dapat diperoleh melalui serangkaian proses alami yang cukup mudah. Anda pun juga dapat membuat pakan burung sendiri dengan memiliki bisnis ternak semut yang cukup menjanjikan.
3. Jangkrik
Jenis makanan burung yang juga tak kalah populernya adalah jangkrik. Jenis serangga yang satu ini juga tepat untuk diberikan pada burung peliharaan kesayangan Anda di rumah.
Sebab, jangkrik diklaim memiliki sejumlah kandungan yang baik bagi kesehatan burung. Tak hanya itu, Jangkrik juga disebut dapat meningkatkan nafsu makan hingga memperbaiki masalah kesehatan burung. Caranya pun cukup mudah, Anda dapat memberikan asupan jangkrik kepada burung peliharaan setiap hari hingga 3 kali. Namun, hindari untuk memberikan seekor jangkrik secara langsung pada tempat yang disediakan. Bersihkan bagian tangan dan kaki pada jangkrik agar tak melukai tenggorokan burung peliharaan.
4. Buah-buahan
Selain itu, jenis makanan burung terbaik yang cukup terjangkau adalah buah-buahan. Jenis buah-buahan yang dapat diberikan tersebut pun juga tak sembarangan.
Pada umumnya, jenis buah-buahan yang tepat dan cocok untuk burung peliharaan adalah pepaya hingga pisang ambon. Kedua buah-buahan tersebut memiliki kandungan vitamin dan mineral yang sesuai untuk perkembangan burung.
Sebelum memberikannya, pastikan buah-buahan tersebut telah terpotong menjadi kotak-kotak. Hal ini dilakukan agar burung tak kesulitan saat mencerna buah-buahan.
5. Sayur-sayuran
Jenis makanan burung yang terakhir adalah sayur-sayuran. Sayuran merupakan pakan terbaik untuk mendapatkan kandungan serat dan mineral di dalamnya.
Biasanya, jenis sayuran yang seringkali diberikan pada burung peliharaan adalah sawi. Sebelumnya, pastikan untuk memotong-motong sawi menjadi potongan kecil-kecil terlebih dahulu. Hal ini merupakan cara yang tepat agar burung tak kesulitan saat hendak menyantap pakan yang diberikan.
6. Ulat Kandang
Jenis makanan burung yang kedua adalah ulat kandang. Ulat kandang merupakan jenis pakan burung yang cukup memiliki nutrisi dan gizi tinggi bagi kesehatan hingga stamina burung.
Meski tak sepopuler ular hongkong, namun ulat kandang merupakan jenis pakan yang cukup menjanjikan untuk memenuhi asupan gizi burung peliharaan. Hal ini lantaran ulat kandang merupakan jenis pakan yang mengandung tinggi protein, lemak, ekstrak non nitrogen, hingga sejumlah air.
Karena mengandung air, maka dari itu ulat kandang merupakan jenis pakan yang tepat untuk memenuhi kebutuhan cairan pada burung. Harga ulat kandang di pasaran pun cukup beragam, hal ini tergantung pada jenis hingga kualitasnya.
Sebagai penulis di bisnisbergaransi.com, saya memiliki minat yang mendalam terhadap perkembangan teknologi, khususnya di dunia IT. Saya juga senang belajar dan dengan senang hati berbagi pengetahuan seputar bisnis serta berbagai tips terkini kepada para pembaca kami.