Cara Pembuatan Sablon Puff Kaos
Sablon puff kaos merupakan teknik atau metode yang digunakan untuk mencetak desain gambar pada kain. Bagi pengusaha ataupun konsumen, mempertimbangkan jenis sablon dan kualitas tentu sangatlah penting. Artikel ini akan membahas mengenai pembuatan sablon puff kaos.
Pengertian Sablon Puff Kaos
Sablon kaos dengan tinta timbul ini akan memberikan efek timbul, seperti busa yang menggelembung pada design sablon yang diaplikasikan. Jenis tinta yang berada pada tinta underbase ataupun plastisol ini sudah banyak sekali digunakan dalam dunia persablon.
Untuk mendapatkan hasil yang sesuai dengan keinginan, biasanya sebelum proses penyablonan tinta timbul nantinya akan dicampur terlebih dulu dengan tinta rubber. Karena bila tanpa campuran apapun, tinta timbul ini akan cenderung mengembang terlalu tinggi sehingga hasil sablonnya juga justru terlihat kurang bagus.
Dalam dunia internasional, jenis tinta timbul terkenal dengan sebutan puff print, yang terdiri dari plastisol maupun rubber. Jenis bahan dasar yang berbeda pada plastisol dan rubber tentu akan menciptakan efek timbul yang berbeda pula.
Efek timbul pada design ini terjadi setelah proses pemanasan, dimana tinta ini nantinya akan mengembang serta menimbulkan efek seperti busa.
Pada tinta waterbase, efek timbul yang sempurna didapatkan dengan cara mencampur tinta rubber transparant dengan tinta timbul, perbandingannya yaitu 80:20, 70:30, atau 60:40 sesuai dengan efek timbul yang diinginkan.
Cara Membuat Sablon Puff Kaos
Umumnya bagi orang yang ingin mengikuti kursus sablon dengan teknik foaming/timbul ini terbilang cukup mahal. Berikut ini adalah cara dan beberapa point yang harus dipersiapkan untuk menyablon kaos dengan menggunakan teknik foaming atau puff.
-
Material
- Tinta Excalibur 500 Series (warna tergantung dengan desain)
- Aditif Puff Excalibur PF-97
-
Persiapan tinta
- Tambahkan aditif puff PF-97 sebanyak 20% – 30% dari berat tinta Excalibur 500 Series, kemudian aduk tinta dengan aditif hingga benar-benar merata.
- Tips: Kelebihan dari tinta Excalibur 500 Series yang sudah dicampur dengan aditif puff jangan langsung dibuang, tetapi simpanlah tinta tersebut dalam tempat khusus (jar) serta berikan label untuk mengidentifikasi warna dan berapa % aditif yangg dicampurkan ke dalam tinta. Sehingga ketika nanti akan digunakan lagi untuk menyablon mudah untuk mengidentifikasinya.
-
Persiapan Screen Sablon Puff Kaos
- Proses menyiapkan screen menjadi faktor yang paling penting dalam teknik sablon puff. Jadi atau tidaknya sebuah sablon timbul/foaming tergantung dari ketebalan emulsi film.
- Gunakanlah screen dengan emulsi mesh 16% dan mesh 110, tujuan menggunakan screen dan emulsi film yang besar ini agar menciptkan tinta yang tebal sehingga hasil sablonnya akan timbul.
- Anda dapat menggunakan screen dengan spesifikasi mesh sekitar 80 – 160/inch (32T – 64T cm), namun tergantung dari detail desain yang akan disablon. Perhatikan bahwa sablon timbul ini nantinya akan meyebabkan tinta melebar, jadi sisi pada desain bisa jadi tidak sesuai dengan hasil aktualnya. Hal ini karena hasil sablonnya akan lebih melebar.
-
Cara Menyablon
- Tuangkanlah tinta tersebut pada screen sesuai dengan ketebalan yang akan dicetak pada kaos. Untuk memadatkan tinta gunakanlah spatula, pastikan juga kuantitas tintanya cukup untuk membuat sablon timbul.
- Tarik tinta dengan squeege pastikan ketinggian sesuai dengan yang diinginkan. Anda dapat mengulangi lagi jika ketinggian sablon belum cukup tebal, dengan menggunakan screen yang sama.
- Direkomendasikan dalam membuat desain untuk area yang timbul dibuat lebih kecil sehingga saat disablon bagian yang timbul tidak menjadi lebih besar dari yang diinginkan. Jika desain tersebut dibuat dengan ukuran yang sama persis dengan yang tersablon, maka bagian desainnya dibuat lubang-lubang kecil sehingga hasil sablonnya tidak menjadi terlalu lebar.
- Untuk mendapatkan sablon timbul, diperlukan keahlian dan ketelitian khusus.
Penutup
Perlu diketahui bahwa proses sablon kaos dengan tinta puff atau timbul ini tidak cocok untuk jenis kaos yang berbahan spandex. Namun, jika ada permintaan sablon tinta timbul untuk kaos yang berbahan spandex, maka dapat dilakukan dengan menggunakan teknik-teknik khusus.
Dalam pencamuran tintanya harus dilakukan dengan tepat dan sesuai, hal ini akan membuat hasil sablonnya berkualitas.